Diskusi Akbar Psikologi Wanita: “Perhiasan Terindah Dunia” Tingkat Nasional

Diskusi Akbar Psikologi Wanita bertema “Perhiasan Terindah Dunia” dilaksanakan pada tanggal 26 April 2019 dengan pemateri adalah bapak Dr. Ahmad Sultoni, M.Pd. diskusi ini bertingkat nasional karena peserta diskudi sendiri berasal dari berbagai universitas seperti dari Universitas Brawijaya Malang, UNNES, UNDIP, UNS, UNISSULA, UNIKA Soegijapranata, Widya Dharma, dan tentu saja dari IAIN Salatiga sendiri.

Mengangkat tema Psikologi Wanita karena wanita merupakan makhluk Allah yang special, dan psikologinya dinilai unik. Kegiatan diskusi dimulai pukul 09.00 WIB dan berkahir pada pukul 11.30 WIB. Selama 2,5 jam, peserta diskusi dangat aktif dan antusiasme dapat dirasakan sepenuhnya.

Dengan adanya diskusi akbar, tentu saja mahasiswa dapat menambah wawsan dan saling memahami pendapat satu sama lain. Adanya peserta dari universitas lain pula menjadikan mahasiswa IAIN Salatiga lebih terbuka dengan heterogensi pemikiran yang ranahnya luas. Bahkan, bertukar pikiran dengan universitas non-islma, yaitu UNIKA Soegijapranata.